Putri

Putri

Selasa, 20 Oktober 2015

Resep Membuat Kering Kentang Daging Yang Gurih Dan Lezat



Resep Membuat Kering Kentang Daging
Yang Gurih Dan Lezat
 Diposkan : Suhartati


          Kering kentang kita pasti sudah tahu makanan ini bukan? Makanan ini tidak asing lagi bagi kita, pada saat hajatan kita pasti sering sekali bertemu dengan makanan ini. Makanan ini terbuat dari bahan kentang, tapi kali ini dengan tambahan daging di suwir-suwir sehingga rasanya lebih nikmat lagi.

          Kelebihan makanan kering kentang ini adalah tahan lama, kita bisa simpan di dalam wadah yang tertutup rapat bisa untuk lauk keluarga kita. Kita bisa buat sendiri kering kentang ini di rumah, cara membuatnya juga tidaklah sulit. Berikut resep membuat kering kentang yang lezat untuk keluarga kita di rumah.

Bahan-bahan :

·         1 Kg kentang
·         3 sdm garam, larutkan dalam 3 liter air
·         2 ½ liter air, larutkan dengan 1 sdm kapur sirih
·         Minyak untuk menggoreng dan menumis
·         5 siung bawang merah ( iris dan goreng untuk taburan kering kentang)
·         ½ jeruk nipis, ambil airnya
·         1 batang serai, memarkan
·         4 cm lengkuas, memarkan
·         4 lembar daun salam
·         250 gram daging sapi, rebus sampai matang dan empuk

Bumbu-bumbu :

·         15 buah cabe merah
·         3 buah cabe rawit
·         8 siung bawang merah
·         5 siung bawang putih
·         6 butir kemiri
·         75 gram gula merah
·         Garam secukupnya
·         Kaldu bubuk secukupnya

Cara membuat :

-       Kupas kentang, serut kentang menjadi bentuk korek api, rendam dalam air garam, diamkan selama 20 menit.
-       Tiriskan kentang, cuci bersih, rendam kembali dalam air kapur sirih selama 15 menit, cuci bersih, tiriskan.
-       Goreng dalam minyak banyak dengan menggunakan api sedang sampai kering dan berwarna kuning kecoklatan.
-       Angkat, tiriskan, sisihkan.
-       Masak daging sampai benar-benar empuk, pukul-pukul daging dan suwir-suwir kecil halus.
-       Goreng dalam minyak hingga kering.
-       Angkat, tiriskan.
-       Haluskan bumbu, tumis bumbu halus sampai matang dan harum, (bumbu yang ditumis harus agak kering dan tidak mengandung air karena akan membuat kering kentang tidak garing dan renyah).
-       Masukkan serai, lengkuas, daun salam, air jeruk nipis,  Aduk rata.
-       Masukkan  kentang dan daging suwir, aduk rata
-       Taburi dengan bawang goreng, aduk kembali hingga tercampur rata.
-       Siap untuk disajikan.

Lauk kering kentang pun telah siap disajikan dengan nasi putih dan tambahan lauk lainnya..
Semoga bisa bermanfaat buat kita semua..

Tidak ada komentar:

Posting Komentar